Padang - Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Barat mengikuti Sosialisasi Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Tahun 2025 di lingkungan Kementerian Hukum yang diselenggarakan secara daring pada Senin (14/04). Sosialisasi ini bertujuan mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik dan partisipasi aktif satuan kerja Kementerian Hukum yang berdampak positif bagi masyarakat.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Barat, Alpius Sarumaha dan jajaran mengikuti sosialisasi secara daring melalui aplikasi zoom meeting.
Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi Kementerian Hukum RI, Rahmi Widyanti membuka secara langsung kegiatan, menyampaikan bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai mekanisme, kriteria penilaian serta strategi dalam menyusun dan mengusulkan inovasi pelayanan publik yang berdampak nyata bagi masyarakat.
"Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai mekanisme, kriteria penilaian serta strategi dalam menyusun dan mengusulkan inovasi pelayanan publik. Kementerian Hukum berserta Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis mempunyai 131 inovasi dan sebanyak 15 inovasi yang akan diikutsertakan dalam KIPP," sebut Rahmi.
Lebih lanjut, Sugeng Nasrulloh, narasumber dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menjelaskan bahwa KIPP merupakan agenda tahunan KemenPANRB yang menjadi wadah bagi instansi pemerintah untuk menunjukkan kreativitas dan inovasi dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.
KIPP 2025 yang mengangkat tema "Mewujudkan Pelayanan Publik Berdampak untuk Kesejahteraan Masyarakat" ini menawarkan berbagai penghargaan menarik, baik bagi instansi maupun inovator.
Instansi berkesempatan meraih piagam penghargaan, peningkatan kapasitas inovasi, partisipasi dalam kompetisi internasional, serta usulan Dana Insentif Fiskal (DIF) bagi Pemerintah Daerah.
Sementara itu, inovator berpotensi mendapatkan piagam penghargaan dan bahkan usulan Kenaikan Pangkat Luar Biasa (KPLB) kepada Badan Kepegawaian Negara (BKN). (Humas Kemenkum Sumbar)
#KementerianHukum
#LayananHukumMakinMudah
#AksiNyataSejahtera