Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum Republik Indonesia

Perkuat Sinergi, Kakanwil Alpius Kunjungan Audiensi dari Bank BNI Cabang Padang

1

Padang - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum) Sumatera Barat, Alpius Sarumaha yang didampingi oleh Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum, Hasran Sapawi beserta pengelola keuangan, Vina Syafrudin menerima kunjungan audiensi dari Bank BNI Kantor Cabang Padang di ruang kerjanya, Selasa (14/1/2025).

Kunjungan ini sekaligus menjadi momen perkenalan Alpius sebagai Kepala Kanwil Kementerian Hukum diwilayah setempat yang baru.

Sekaligus bertujuan untuk mempererat koordinasi antara Kanwil Kemenkum Sumbar dan Bank BNI serta menjadi ajang silaturahmi.

Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak mendiskusikan berbagai peluang kerja sama strategis yang dapat mendukung tugas dan fungsi masing-masing instansi.

“Kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk perbankan khususnya bank BNI, sangat penting untuk mendukung kinerja Kanwil Kemenkum Sumatera Barat,” kata Kakanwil Alpius

Ia menginginkan, melalui pertemuan ini menjadi langkah untuk sinergi yang lebih baik di masa mendatang

Sementara itu, salah satu perwakilan dari Bank BNI Cabang Padang mengutarakan bahwa pihaknya memberikan dukungan terhadap operasional pelaksanaan anggaran di lingkungan Kemenkum.

Perkuat kerja sama serta memberikan langkah strategis yang sesuai dengan kebutuhan Kanwil Kemenkum Sumatera Barat termasuk dalam pengelolaan keuangan dan pelayanan bagi pegawai.

“Kami dari BNI Cabang Padang berkomitmen dengan memberikan dukungan atas pelaksanaan tugas dan fungsi di Kemenkum Sumbar. Kami mengharapkan dengan pertemuan ini sinergitas diantara kita semakin kuat,” ujarnya. (Humas Kemenkum Sumbar)

2

3

4

5

logo besar kuning
 
KEMENTERIAN HUKUM
KANTOR WILAYAH SUMATERA BARAT
PikPng.com school icon png 2780725    Jl. S. Parman No 256 Padang, Sumatera Barat  
PikPng.com phone icon png 604605    (0751) 7055471
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumbar@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilsumbar@kemenkum.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA BARAT


      linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. S. Parman No 256 Padang, Sumatera Barat 
 

(0751) 7055471 / (0751) 7055510

  kanwilsumbar@kemenkum.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkum RI