Padang - Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Barat mengikuti webinar OKE KI: Obrolan Kreatif & Edukatif Kekayaan Intelektual #11 dengan tema "Peran Merek untuk Optimalkan Produk Unggulan Wilayah" yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (14/4).
Mewakili Kepala Kantor Wilayah, kegiatan diikuti Kepala Divisi Pelayanan Hukum Lista Widyastuti, Kepala Bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual Faisal Rahman, dan JFT Analis Kekayaan Intelektual serta jajaran Bidang Kekayaan Intelektual Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Barat.
Webinar ini menghadirkan Ranie Utami Ronie, Kasubdit Permohonan dan Pelayanan Merek, sebagai narasumber. Dalam sesi paparan, Ranie menekankan pentingnya merek sebagai fondasi strategis dalam membangun daya saing produk unggulan daerah. Menurutnya, merek bukan sekadar simbol visual, tetapi juga cerminan nilai, kualitas, dan kepercayaan yang dibangun antara produsen dan konsumen.
Beberapa butir yang dipaparkan oleh Kasubdit Permohonan dan Pelayanan Merek di antaranya definisi Produk Unggulan Daerah serta ragam dan keutamaan PUD dalam perlindungan merek. Ranie juga memaparkan tahapan dalam pendataan dan pendaftaran produk unggulan dalam perlindungan merek. Turut dijelaskan permasalahan, dampak, dan solusi yang ditemukan dalam pendaftaran merek sebagai PUD.
Usai paparan, beberapa tanya-jawab dengan peserta dilakukan. Salah satu bahasan mengenai apakah konsep utama dalam peningkatan PUD. Dijelaskan narasumber bahwa DJKI mendorong kesadaran dan minat daerah untuk menginventarisir produk unggulannya agar terlindungi sebagai merek terdaftar.
Sosialisasi melalui webinar dari DJKI ini memberikan pemahaman yang komprehensif pada jajaran Kanwil mengenai pemberian layanan KI. Termasuk merek bagi produk unggulan daerah, Kanwil Kemenkum Sumbar akan melakukan inventarisasi produk unggulan daerah, serta mendorong pemerintah daerah agar berkerjasama dalam pendaftaran merek bagi PUD yang ada. (Humas Kemenkum Sumbar)
#KementerianHukum
#LayananHukumMakinMudah
#KanwilKemenkumSumbar
#AksiNyataSejahtera